Bosan dengan tempe yang tersaji dengan rasa yang itu-itu saja? Resep berikut ini bisa menjadikan tempe yang sering mampir di meja makan Anda menjadi lebih kaya rasa. Agar tak penasaran bumbu atau bahan apa saja yang digunakan. ;angsung simak resep berikut ini.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
400 gram tempe, dipotong 6x4x1 cm
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
1 1/4 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah sisir
500 ml santan dari 1 butir kelapa
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 buah cabai merah keriting
2 buah cabai merah besar
2 siung bawang putih
5 butir bawang merah
3 butir kemiri, disangrai
Cara membuat:
Bakar tempe di atas pan hingga kecokelatan. Sisihkan.
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, dan serai sampai harum. Masukkan tempe. Aduk rata.
Tambahkan garam, gula merah, dan santan. Masak sampai matang dan meresap.
Untuk 7 porsi
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
400 gram tempe, dipotong 6x4x1 cm
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
1 1/4 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah sisir
500 ml santan dari 1 butir kelapa
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 buah cabai merah keriting
2 buah cabai merah besar
2 siung bawang putih
5 butir bawang merah
3 butir kemiri, disangrai
Cara membuat:
Bakar tempe di atas pan hingga kecokelatan. Sisihkan.
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, dan serai sampai harum. Masukkan tempe. Aduk rata.
Tambahkan garam, gula merah, dan santan. Masak sampai matang dan meresap.
Untuk 7 porsi
0 comments :
Post a Comment