Powered by Blogger.
Home » » PINDANG BANDENG

PINDANG BANDENG

Written By Unknown on Saturday, January 24, 2015 | 4:42 PM

Walaupun ikan ini memeiliki duri yang cukup banyak tetapi rasa dagingnya pantas untuk diadu dengan jenis ikan lainnya. Pindang badeng yang sangat terkenal kelezatannya tentu tak bisa dilewatkan begitu saja.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 ekor ikan bandeng, dipotong 3 bagian
1 buah jeruk nipis, diambil airnya
1 sendok teh garam
1.700 ml air
2 lembar daun salam
2 batang serai, dimemarkan
4 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
2 cm lengkuas, dimemarkan
4 buah tomat hijau, dipotong-potong
6 sendok makan kecap manis
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
1 sendok makan air asam jawa(dari 1 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air, dilarutkan)

Bumbu Bakar:
8 butir bawang merah utuh
5 siung bawang putih utuh
2 cm kunyit
2 buah cabai merah besar, dibelah dua memanjang
2 buah cabai hijau besar, dibelah dua memanjang

Cara membuat pindang bandeng:

    Lumuri ikan bandeng dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 15 menit.
    Rebus air, bumbu bakar, daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas sampai mendidih.
    Tambahkan tomat hijau. Masak sampai mendidih.
    Masukkan bandeng, kecap manis, garam, merica, gula, dan air asam jawa. Masak sampai matang.



Untuk 6 porsi

0 comments :

Post a Comment