Membuat cah daging pedas manis seperti ini sangatlah mudah. Sajian yang dapat Anda sajikan saat istimewa ataupun untuk hidangan sehari-hari.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
350 gram gandik, diiris tipis
1/2 buah bawang bombay, dipotong panjang
3 siung bawang putih, dicincang halus
7 buah cabai rawit hijau, diiris miring
2 buah cabai hijau besar, diiris miring
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok makan kecap asin
1 sendok makan kecap manis
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
250 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat cah daging pedas manis :
Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan cabai rawit dan cabai hijau. Aduk rata. Tambahkan saus tiram, kecap asin, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
Tuangkan air. Masak hingga matang dan meresap.
Untuk 5 porsi
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
350 gram gandik, diiris tipis
1/2 buah bawang bombay, dipotong panjang
3 siung bawang putih, dicincang halus
7 buah cabai rawit hijau, diiris miring
2 buah cabai hijau besar, diiris miring
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok makan kecap asin
1 sendok makan kecap manis
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
250 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat cah daging pedas manis :
Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan cabai rawit dan cabai hijau. Aduk rata. Tambahkan saus tiram, kecap asin, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
Tuangkan air. Masak hingga matang dan meresap.
Untuk 5 porsi
0 comments :
Post a Comment