Powered by Blogger.
Home » » BOLA-BOLA IKAN GORENG WIJEN

BOLA-BOLA IKAN GORENG WIJEN

Written By Unknown on Saturday, January 24, 2015 | 4:53 PM

Ikan yang berduri, terutama berduri banyak, sering dijadikan sajian Imlek. Jenis masakannya bisa macam-macam. Ayo, mencoba bola-bola ikan goreng wijen salah satu di antaranya. Selamat mencoba.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan Bola:
200 gram ikan tongkol, digiling halus
100 gram tepung sagu
3 siung bawang putih, dihaluskan
1 tangkai daun bawang, diiris halus
100 ml air es
1 butir telur, dikocok lepas
1 1/2 sendok teh kecap ikan
1 sendok teh minyak wijen
1/2 sendok makan wijen
3/4 sendok teh cabai bubuk
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 sendok teh garam
1 1/4 sendok teh gula pasir
minyak untuk menggoreng

Bahan Saus (aduk Rata):
3 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus sambal
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh daun ketumbar cincang
1/2 sendok teh air jeruk nipis

Cara membuat bola-bola ikan goreng wijen:

    Aduk rata ikan, bawang putih, daun bawang, air, telur, kecap ikan, minyak wijen, wijen, cabai bubuk, kaldu ayam, garam, dan gula.
    Tambahkan tepung sagu. Aduk hingga rata.
    Bentuk bulat dengan 2 buah sendok. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
    Sajikan ikan bersama sausnya.



Untuk 14 buah

0 comments :

Post a Comment